Perbedaan antara yang MUNGKIN dan TIDAK MUNGKIN, terletak pada TEKAD KITA.

Senin, 31 Mei 2010

Pentingkah Perawatan Kulit Pria?

Merawat kesehatan kulit memang bukan hanya dilakukan kaum hawa. Seiring dengan berkembangnya zaman, para pria yang dulu tidak begitu mempedulikan, kini semakin menyadari untuk merawat kulit dan wajah mereka. Meskipun, sebagaian besar merasa gengsi untuk mengakuinya atau takut di cap sebagai "pria metroseksual".

Jenis kulit pria memang berbeda dengan wanita. Kulit pria cenderung lebih kasar dan berminyak, sehingga untuk perawatannya pun sedikit berbeda dengan perawatan kulit pada wanita.
Untuk mengatasi masalah pada kulit pria, berikut beberapa Tips untuk Anda:

Tips Untuk Kulit Berjerawat
Bahan-bahan:
 Buah Belimbing Wuluh (1 buah)
 Air Garam (5 sendok makan)
Cara Pemakaian:
Cuci buah Belimbing Wuluh hingga bersih, kemudian haluskan menggunakan blender atau dengan cara diremas-remas. Setelah itu campurkan dengan air garam secukupnya.
Oleskan ramuan ini pada muka yang berjewarat secara teratur (3 kali sehari).

Tips Untuk Kulit Berminyak
Bahan-bahan:
 Buah Anggur (5 biji)
 Jeruk Lemon (3 iris tipis)
 Putih Telur (1 sendok teh)
Cara Pemakaian:
Cucilah buah Anggur dan Lemon, kemudian haluskan. Setelah itu tambahkan dengan Putih Telur.
Gunakan ramuan ini sebagai masker (selama 20 menit), kemudian cuci muka anda dengan air hangat.

Semoga beberapa tips perawatan kulit pria diatas, bisa mermanfaat bagi anda.

Referensi
http://gerry-tk.blogspot.com

Perselisihan 2 Saudara

Nabi Adam dan Hawa adalah pasangan manusia pertama di bumi. Mereka hidup tentram dan bahagia sambil mengolah dan memanfaatkan bumi dengan sebaik-baiknya. Mereka bertani juga menggembaia ternak.

Atas kehendak Allah, Hawa memiliki banyak sekali anak, yang kesemuanya lahir secara berpasangan. Kembar dua, laki-laki dan perempuan. Begitu seterusnya, hingga menjadi banyaklah manusia bertebaran di muka bumi ini pada akhirnya.

Diantara banyaknya anak Adam dan Hawa ada dua orang anak lelaki yang amat berbeda sifat dan perangainya. Nama mereka Habil dan Qabii. Habil adalah seorang pemuda yang santun, senang bekerja keras dan sangat taat beribadah. Sementara Qabil seperti kebalikannya. Ia kasar, pemalas dan enggan beribadah.

Pada suatu hari mereka berdua berselisih akan suatu urusan. Karena tidak jua mendapat titik temu penyelesaian masalah, maka mereka mengadu kepada ayah mereka Adam a.s.

"Berkurbanlah kalian berdua." Perintah Adam. "Mana diantara kedua kurban kalian yang diterima oleh Allah maka dialah yang benar."

Maka Habil dan Qabil pun berkurban. Habil berkurban dengan penuh keikhlasan dan ketaqwaan. Dipilihnya untuk kurbannya, segala yang terbaik dari apa yang dimilikinya.

Sementara itu Qabil berkurban dengan setengah hati. Enggan baginya mengurbankan pilihan terbaik dari miliknya karena ia merasa sayang melepaskannya. Maka kemudian Allah pun berketetapan menerima kurban Habil, sehingga ia bersuka cita seraya bersukur kepada Allah.

Mengetahui bahwa kurbannya tidak diterima, panaslah hati Qabil. Syetan yang telah bersumpah akan mengajak manusia, anak cucu Adam, ke dalam neraka mulai meniupkan api kemarahan di hati Qabil. Maka tumbuh suburlah rasa dengki dan hasad dalam dirinya.

"Akan kubunuh kau," ancam Qabil pada saudaranya, Habil, dengan amarah menggelegak di dada.

Habil terkejut. "Mengapa engkau marah Qabil? Bukankah Allah hanya akan menerima kurban dari hamba-hambaNya yang bertaqwa?" jawab Habil berusaha menyadarkan saudaranya.

"Begitupun, aku akan tetap membunuhmu," ungkap Qabil pula.

"Wahai saudaraku, kalau engkau telah berketetapan ingin membunuhku, maka disaat engkau mengangkat tanganmu untuk membunuhku maka aku sekali-kali tidak akan menggerakkan tanganku untuk balas membunuhmu. Sesungguhnya aku takut kepada Allah, Tuhan seru sekalian alam. Dan kalau engkau benar-benar ingin berbuat zalim dengan membunuhku, maka akan kubiarkan engkau pulang membawa dua dosa sekaligus. Dosa karena membunuh aku dan dosa dirimu sendiri. Dan jikalau itu sampai terjadi, maka ingatlah Qabil, engkau akan masuk ke dalam neraka. Karena neraka itulah tempat kembalinya orang-orang yang zalim." tegas Habil.

Mendengar perkataan Habil, kemarahan Qabil bukannya mereda tetapi tambah bergelegak. Saudaranya itu telah menunjukkan padanya bahwa perilakunya itu adalah perilaku orang zalim, tetapi ia tidak juga menyadarinya. "Kurang ajar sekali," pikir Qabil. "Ia mengatakan tempatku di neraka. Benar-benar mencari mati dia rupanya."

Hawa nafsu Qabil sudah menguasai jiwanya. Dalam pandangannya saat itu, kelihatannya enteng saja tindakan membunuh seorang saudara. Maka dengan cepat dibunuhnyalah saudaranya itu sehingga roboh ke tanah. Namun begitu jasad Habil menyentuh bumi, seketika terbukalah mata hati Qabil, dan ia pun terkejut menyadari hasil perbuatannya.

"Celaka aku," desisnya seraya menatap tubuh saudaranya yang terbujur kaku. Penyesalan muncul merambat di dalam hatinya. "Aduh, bagaimana ini? Apa yang harus kulakukan sekarang?" pikir Qabil kebingungan.

Memang sebelum itu Qabil belum pernah melihat dan mengetahui tata cara mengurus jenazah. Maka untuk beberapa waktu, ia hanya menatap dan meratapi mayat saudaranya lekat-lekat. Lalu, atas izin Allah, seekor burung gagak hinggap di tanah didekat Qabil berada dan mulai menggali-gali tanah dengan paruhnya. Gagak itu terus menggali dan kemudian menguburkan bangkai di dalam lubang tempat galian.

Qabil memperhatikan gagak itu dengan takjub. Seketika iapun mendapat pengetahuan tentang bagaimana seharusnya mengurus sesosok jenazah.

Dengan gemetar, digalinya tanah dan dikuburkannya mayat saudaranya itu. Lalu setelah selesai menguburkan Habil, Qabil terduduk dipinggir kuburan itu. Ia tidak tahu harus berbuat apalagi setelah ini. Yang ia tahu, setelah membunuh Habil, jiwanya ternyata tak jua kunjung menjadi tentram. Bahkan ia merasakan ketakutan yang teramat besar.

Karena kekejiannya itu maka Allah mengelompokkan Qabil kedalam kelompok yang mendapat kerugian besar di dunia maupun di akhirat. Di dunia, Qabil merugi karena telah memutuskan tali persaudaraan dan mendapat murka ayah, ibu serta saudara-saudaranya yang lain. Sementara di akhirat ia termasuk kelompok orang-orang zalim yang menjadi penghuni neraka. Naudzubillahi min dzalik.

Berfikir Sederhana

Terpetik sebuah kisah, seorang pemburu berangkat ke hutan dengan membawa busur dan tombak. Dalam hatinya dia berkhayal mau membawa hasil buruan yang paling besar, yaitu seekor rusa. Cara berburunya pun tidak pakai anjing pelacak atau jaring penyerat, tetapi menunggu di balik sebatang pohon yang memang sering dilalui oleh binatang-binatang buruan.
Tidak lama ia menunggu, seekor kelelawar besar kesiangan terbang hinggap di atas pohon kecil tepat di depan si pemburu. Dengan ayunan parang atau pukulan gagang tombaknya, kelelawar itu pasti bisa diperolehnya. Tetapi si pemburu berpikir, ‘untuk apa merepotkan diri dengan seekor kelelawar? Apakah artinya dia dibanding dengan seekor rusa besar yang saya incar?’
Tidak lama berselang, seekor kancil lewat. Kancil itu sempat berhenti di depannya bahkan menjilat-jilat ujung tombaknya tetapi ia berpikir, ‘Ah, hanya seekor kancil, nanti malah tidak ada yang makan, sia-sia.’ Agak lama pemburu menunggu.
Tiba-tiba terdengar langkah-langkah kaki binatang mendekat, pemburu pun mulai siaga penuh,tetapi ternyata, ah… kijang. Ia pun membiarkannya berlalu.
Lama sudah ia menunggu, tetapi tidak ada rusa yang lewat, sehingga ia tertidur. Baru setelah hari sudah sore, rusa yang ditunggu lewat. Rusa itu sempat berhenti di depan pemburu, tetapi ia sedang tertidur. Ketika rusa itu hampir menginjaknya, ia kaget. Spontan ia berteriak, ‘Rusa!!!’ sehingga rusanya pun kaget dan lari terbirit-birit sebelum sang pemburu menombaknya. Alhasil ia pulang tanpa membawa apa-apa.
***
Banyak orang yang mempunyai idealisme terlalu besar untuk memperoleh sesuatu yang diinginkannya. Ia berpikir yang tinggi-tinggi dan bicaranya pun terkadang sulit dipahami. Tawaran dan kesempatan-kesempatan kecil dilewati begitu saja, tanpa pernah berpikir bahwa mungkin di dalamnya ia memperoleh sesuatu yang berharga. Tidak jarang orang orang seperti itu menelan pil pahit karena akhirnya tidak mendapatkan apa-apa.
Demikian juga dengan seseorang yang mengidamkan pasangan hidup, yang mengharapkan seorang gadis cantik atau perjaka tampan yang alim, baik, pintar dan sempurna lahir dan batin, harus puas dengan tidak menemukan siapa-siapa.
Referensi
http://aliusmanhs.wordpress.com/2010/05/23/berfikir-sederhana/

Daun Cermai untuk Menurunkan Berat Badan


Ternyata Berat badan yang berkebihan (gendut, gembrot) memang dapat menyebabkan gangguan kesehatan seperti kolesterol, tekanan darah tinggi dan jantung. Selain faktor kesehatan, badan yang gendut juga bisa mengurangi rasa percaya diri dan tentunya merepotkan, contohnya dalam pemilihan pakaian
Contoh kecil Kakak Ipar saya, ketika tekanan darah meninggi, Dia langsung tak sadarkan diri, seketika dibawa ke rumah sakit H. Darjat Samarinda di ruang gawat darurat. Ketika discan oleh dokter, ternyata pembuluh darahnya pecah. Minggu 25 April 2010 dia masuk ke rumah sakit, Rabu, 28 April 2010 menghembuskan nafas terakhir. Inna lillahi wainna ilahi roji’un.

Bagi anda yang ingin menurunkan berat badan, berikut saya akan memberikan tipsnya, lebih tepatnya obat tradisional untuk menurunkan berat badan.

Bahan-bahan:
- Daun Cermai 1 genggam
- Air 3 gelas
Tag: cara mudah menurunkan berat badan, cara diet yang baik.
Pemakaian:
Cuci bersih daun Cermai, kemudian rebus dengan 3 gelas air hingga mendidih. Setelah dingin, minum airnya sampai habis dalam sehari. Minumlah ramuan tersebut setiap hari secara teratur (3 x sehari).
Tag: cara menurunkan berat badan secara cepat, cara sehat menurunkan berat badan
Selain ramuan obat menurunkan berat badan diatas, tentunya anda juga harus sering berolahraga. Semoga bermanfaat.

Referensi
http://gerry-tk.blogspot.com/2010/05/obat-menurunkan-berat-badan.html

Minggu, 30 Mei 2010

SRI MULYANI INDRAWATI SANG MAHA DEWI

Karangan : Yusran

Ketegaran adalah karaktermu
Kesabaran adalah perisaimu
Keberhasilan adalah keuletanmu
Kepercayaan adalah prestasimu
Kesedihan adalah wanitamu
Hujan kritik yang mendera, gemuruh cercaan yang membahana,
terpaan fitnah yang kian mendesau,
semuanya kau tepis dengan ketegaran dan kesabaran,
Ratusan bunga yang dipersembahkan anak bangsa, adalah bukti
Engkau adalah Maha Dewi Ibu Pertiwi abad ini.


Ketika air mata Ibu Sri Mulyani tumpah, yang rupa-rupanya tak mampu lagi Beliau tahan, yang sempat menyumbat kerongkongan untuk mengurai kata menjadi kalimat, tatkala menyampaikan pidato perpisahan sebagai Menteri Keuangan, tak terasa ada perasaan terenyuh bagi saya dan mungkin kita yang menyaksikan. Penampilan Beliau yang tampil selalu tegar dan berwibawa, malam itu sungguh kontradiktif. Beberapa kali Beliau terpaku dan membisu karena mulut tak bisa berucap lantaran luapan kesedihan yang tak tertahankan. Di sela-sela isak tangis dan air mata Beliau masih sempat menebar canda,” Saya sekarang boleh menangis, karena saya bukan menjabat sebagai Menteri Keuangan lagi.”
Saat Beliau akan meninggalkan Negeri ini dengan ratusan bunga yang dipersembahkan dari simpatisan, Beliau sempat menaruh harapan besar sembari mendoakan agar ekonomi di negeri ini semakin membaik demi kemakmuran rakyat Indonesia.
Ibu Sri Mulyani Indrawati adalah seorang wanita yang lahir 47 tahun yang lalu, tepatnya di Lampung, 26 Agustus 1962. Tahun 1981-1986 pada Universitas Indonesia Jakarta, Beliau dapatkan gelar Sarjana Ekonomi. Kemudian melanjtkan di University of lllinois Urbana Champaign, U.S.A Master of Science of Policy Economics pada tahun 1988-1990. Menyusul kemudian, pada tahun 1990-1992 Beliau menimba ilmu di University of lllinois Urbana-Champaign, U.S.A Ph. D of Economics
Beliau adalah wanita sekaligus orang Indonesia pertama yang menjabat sebagai Direktur Pelaksana Bank Dunia. Jabatan ini akan diembannya mulai 1 Juni 2010.
"Dia memiliki kemampuan unik dan pengalaman di Grup Bank Dunia, dari suatu titik yang menguntungkan dari negara berpendapatan menengah yang masih menghadapi tantangan kemiskinan signifikan," ujar Presiden Bank Dunia, Robert Zoellick seperti dikutip dari Reuters, Rabu (5/5/2010).
Bagi Ibu Sri Mulyani, sebagaimana pengakuannya yang dikutip dalam situs Bank Dunia, tawaran jabatan prestisius ini adalah sebuah kehormatan bagi dirinya dan bagi Indonesia. Melalui jabatan barunya tersebut , Beliau mendapatkan kesempatan berkontribusi pada misi Bank Dunia yang sangat penting untuk mengubah dunia.
Sebelumnya, Beliau menjabat Menteri Keuangan Kabinet Indonesia Bersatu. Begitu, Begitu berkantor di Kantor Bank Dunia, Beliau praktis meninggalkan jabatannya sebagai menteri keuangan. Sederet jabatan penting dan strategis sebelum menjabat menteri keuangan, jabatan Beliau adalah menjabat Menteri Negara Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Bappenas dari Kabinet Indonesia Bersatu. Ibu Sri Mulyani sebelumnya dikenal sebagai seorang pengamat ekonomi di Indonesia. Beliau menjabat Kepala Lembaga Penyelidikan Ekonomi dan Masyarakat Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia (LPEM FEUI) sejak Juni 1998. Pada 5 Desember 2005, ketika Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengumumkan perombakan kabinet, Ibu Sri Mulyani dipindahkan menjadi Menteri Keuangan menggantikan Jusuf Anwar. Sejak tahun 2008, Beliau menjabat Pelaksana Tugas Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, setelah Menko Perekonomian Dr. Boediono dilantik sebagai Gubernur Bank Indonesia.
IBeliau dinobatkan sebagai Menteri Keuangan terbaik Asia untuk tahun 2006 oleh Emerging Markets pada 18 September 2006 di sela Sidang Tahunan Bank Dunia dan IMF di Singapura. Beliau juga terpilih sebagai wanita paling berpengaruh ke-23 di dunia versi majalah Forbes tahun 2008 dan wanita paling berpengaruh ke-2 di Indonesia versi majalah Globe Asia bulan Oktober 2007.

Sejak kasus Bank Century menyeruak di ruang publik, banyak reaksi masyarakat dan anggota DPR yang mendesak agar Ibu Sri Mulyani mundur dari jabatannya. Namun ketika Ibu Sri Mulyani muncul dari jabatannya sebagai Menkeu dan bergabung dengan Bank Dunia ternyata reaksi negatif masih saja muncul.
Banyak yang berprasangka bahwa Ibu Sri Mulyani sedang berusaha lari dari masalah hukum yang tengah membelitnya. Pasalnya, pengangkatannya sebagai petinggi Bank Dunia itu bersamaan dengan proses hukum skandal bailout Bank Century senilai Rp 6,7 triliun.
Terlepas dari prasangka dan aneka persepsi tentang Ibu Sri Mulyani, kita serahkan saja kepada lembaga yang berwenang untuk menentukan vonis kepada Beliau. Pastinya Beliau sudah memberikan sumbangan dan kontribusi positif untuk Negeri ini
Sumbangan pemikiran yang dituangkan dalam bentuk buku, artikel, makalah yang sempat dipublikasikan, antara lain:
1. Teori Moneter, Lembaga Penerbitan UI, 1986
2. Measuring the Labour Supply effect of Income Taxation Using a Life Cycle Labour
Supply Model : A Case of Indonesia (Disertasi), 1992
3. A Dynamic Labour Supply Model for Developing Country : Consequences for Tax Policy
(co author : Jane Leuthold) BEBR – University of lllinois Urbana-Champaign,
U.S.A., 1992
4. " Ekonom dan Masalah Lingkungan ", Kompas, 4 Desember 1992
5. " Prospek dan Masalah Ekspor Indonesia", Suara Pembaharuan, April 1993
6. The Cohort Approach of a life Cycle Labour Supply, EKI, Desember 1993
7. " Tantangan Ekspor non Migas Indonesia ", DPE 1994
8. "Perkembangan Ekonomi Sumber Daya Manusia – Proceding " Seminar LP3Y – Jogya,
Dalam Sumber Daya Manusia dalam Pembangunan, 1995
9. "Dilema Hutang Luar Negeri dan PMA", Warta Ekonomi 26, 1995
10. "Prospek Ekonomi", Gramedia, 1995
11. Tantangan Transpormasi Sumber Daya Manusia Indonesia Menghadapi Era Globalisasi"
(co dengan Dr. Ninasapti Triaswati) dalam : Alumni FEUI dan Tantangan Masa Depan,
Gramedia, 1995.
12. "Liberalisasi dan Pemeratan dalam Liberalisasi Ekonomi, Pemerataan dan
Kemiskinan, Tiara Wacana, 1995
13. Tinjauan Triwulan Perekonomian (Sri Mulyani dan Thia Jasmania), Ekonomi Keuangan
Indonesia, Januari – April 1995
14. Performace of Indonesia State owned Enterprises, Seminar World Bank, April 1995
15. "Ability to Pay minimum wage and Workers Condition in Indonesia", Seminar World
Bank Seminar, April 1995.
16. Workers in an integrating World, Discuss Panel World Development Report, 1995
17. Mungkinkah Ekonomi Rakyat ? Diskusi Series Bali – Post – Ekonomi Rakyat, 25
November 1995
18. "Tumbuh Tinggi dengan Uang Ketat", Warta Ekonomi , 5 Februari 1996
19. Inpres 2/1996 dan Pembangunan Industri Nasional, Dialog Pembangunan CIDES, 28
Maret 1996"Kijang Tetap Jadi Pilihan", Jawa Pos, 29 Maret 1996
20. "Sumber – sumber institusional dalam mewujudkan Demokrasi Ekonomi", Seminar
Persadi, 18 Januari 1996
21. "Indonesia : Sustaining Manufactured Export Growth", Seminar Bappenas – ADB, 11
April 1996
22. Consistent Macroeconomic Development and its Limitation (Sri Mulyani dan Ari
Kuncoro), Indonesia Economy Toward The Twenty First Century – IDE 1996
23. "Menggantung Harapan pada Tax Holiday", Majalah SWA, 16 Agustus 1996
24. "Globalisasi dan Kemandirian Ekonomi", Simposium Nasional Cendikiawan Indonesia
Ke III, Jakarta 28 Agustus 1996
25. "Kesiapan Jawa Timur dalam mendukung pembangunan Industri Nasional", Seminar
Kajian Industri : Tantangan Internasional dan Respon Industri di Jawa Timur
Refreksi dan Prospektif, 2 November 1996
26. "Strategi Pembangunan Pasar Dalam Negeri dan Luar Negeri – Usaha Kecil Menengah
dan Koperasi" Seminar Yayasan Dana Bakti Astra, Jakarta 12 Maret 1997
27. "Kebijakan Harga dan Ketahanan Pangan Nasional", memperingati HUT Bulog, April
1997
28. "Pemerintah Versus Pasar", memperingati 70 Tahun, Prof. Widjojo Nitrisastro, Mei
1997
29. "Liberalisasi Challenges", Seminar ASEAN/ISI-Keijai Koho Center, Tokyo, 8 Juli
1997
30. "Isu Mobnas Dalam Dinamika Kebijakan Industri Nasional : Sebuah Tinjauan Ekonomi
Politik", 21 Visi, 1997
31. "Tantangan Transformasi Ekonomi Indonesia Menuju Millenium Baru : Mempertahankan
Pertumbuhan Dan Meletakan Fundamental Yang Kokoh", Disampaikan Dalam Orasi Ilmiah
Pada Acara Wisuda Lulusan STAN Dan PRODIP Keuangan, Plenary Hall – Jakarta Hilton
Convention Center, 2 September 1997.
32. "Implikasi Bagi Dunia Bisnis Dari Gejolak Mata Uang", Diskusi BBD, 10 September
1997
33. "Economic Profile and Performance of ASEAN Countries" Konfrensi Federation of
ASEAN Economic Association, Denpasar – Bali, 24-25 Oktober 1997
34. "Indonesia Economic Outlook 1998 (Challenger & Oportunities)" One Day seminar
Radison Hotel, 27 November 1997
35. "Analisa Krisis Nilai Tukar dan Prospek Perekonomian Indonesia ke Depan", Seminar
KBRI Singapura, 4 Desember 1997
36. "Small Industry Profiles and Policies", Two Day Seminar USAID-LPEM, Aryaduta
Hotel, 17-18 Desember 1997
37. "Kesehatan Bank dan Lingkungan Makro Ekonomi", Dialog Bank Umum Nasional, 16
Januari 1998
38. "Evaluasi Ekonomi 1997 dan Tantangan Ekonomi 1998", Seminar LIPI, 20 Januari 1998
39. "Revisi RAPBN", Gatra, 24 Januari 1998
40. "Krisis Ekonomi Indonesia dan Langkah Reformasi", Orasi Ilmiah Universitas
Indonesia, Balairung UI, 7 February 1998.
41. "APBN 1998/1999 dimasa Resesi dan Dimensi Revisi RAPBN 1998/1999", Diskusi HUT
FKP DPR RI, 12 Februari 1998
42. Forget CBS, Get Serious About Reform, Indonesia Business, April 1998

Kehebatan seorang wanita yang bernama Sri Mulyani Indrawati memang sangat langka di negeri ini. Akankah seiring perjalanan waktu akan lahir Sri Mulyani baru di negeri ini. Tak salah sebagai anak bangsa, kita menitip doa agar Ibu Sri Mulyani tetap konsisten pada jabatan baru yang diemban dengan prestasi yang semakin memikat dan meningkat.

Referensi Web :
1.Judul : Sri Mulyani Indrawati
Alamat : http://id.wikipedia.org/w/index.php?title=Sri_Mulyani_Indrawati
Penulis : From Wikipedia, the free encyclopedia.

2.Judul : Press Release No:2010/379/EXC
Alamat : http://www.perspektif.net/english/article.php?article_id=1290
Penulis : Elizabeth Mealey - (202) 458-4475

3.Judul : Sri Mulyani Indrawati: Dipuja dan Dihujat
Alamat : http://www.inilah.com/news/read/galeri-opini/2010/05/06/516251
Penulis : Rully Akbar

4.Judul : Kehebatan Seorang Sri Mulyani Indrawati
Alamat : http://wijayalabs.com
Penulis : Omjay

Sabtu, 29 Mei 2010

11 Penyakit Guru dan Dosen


Berikut cuplikan SMS dari Kementerian Pendidikan Nasional Republik Indonesia
1. Tipes : Tidak Punya Selera
2. Mual : Mutu Amat Lemah
3. Kudis : Kurang Disiplin
4. Kusta : Kuran Strategi
5. Asma : Asal Masuk Kelas
6. TBC : Tidak Bisa Computer
7. Kram : Kurang Terampil
8. Asam Urat: Asal Sampikan Materi Urutan Kurang Akurat
9. Lesu : Lemah Sumber
10.Diare : Di Kelas Anak-anak Diremehkan
11.Ginjal : Gajinya terlalu Kecil dan Selalu Terlambat

Jika kita menganalisa, kemudian merenung dengan jujur, dewasa ini masih banyak kawan-kawan kita senasib, sepenanggungan, yang mengalami penyakit sebagaimana yang dipaparkan di atas.
Dokter ahli mana yang mampu menyembuhkan penyakit-penyakit tersebut? Rumah Sakit mana yang siap menampung? Obat patent apa yang paling mujarab? Paranormal mana yang sanggup membuang penyakit itu? Dapatkah penyakit tersebut disembuhkan? Bagaimana cara menghilangkannya?
Semakin banyak kita bertanya :"siapa", "apa", "di mana", "bagaimana","dapatkah", semakin jauh kita masuk ke alam perenungan kita, kian banyak kita menemukan jawaban atas pertanyaan di atas. Merenung bukan menghayal. Merenunglah dengan perasaan yang "Jujur".
Wallahua'lam..

MULTIMEDIA DALAM PEMBELAJARAN

(Tugas Diskusi) Kelompok IV : Yusran, M. Hamzah Arfa, Sulaiman, Kusrani, Asran, Syamsuddin, Murningsih, dan Arifai
A. Latar Belakang
Sebelum tahun 1980, multimedia digunakan untuk presentasi dalam menyajikan materi pelajaran. Setelah tahun 1980, multimedia berkembang menjadi hypermedia, hypertext, digital melalui satu antarmuka (a single interface) yang menekankan pada menciptakan, menyimpan, menyajikan, mengakses kembali informasi teks, grafik, suara, video, animasi.
Pada saat ini, multimedia digunakan dalam penyajian pembelajaran melalui komputer dengan menggabungkan beberapa media.
Revolusi elektronik tidak dapat dipungkiri, menjadi salah satu penyebab berubahnya gaya dan pola hidup manusia dewasa ini. Komputerisasi, yang merupakan perwujudan visual dari operasional dunia digital mengalami perkembangan begitu pesat. Hitungannya tidak lagi dalam bilangan tahun, bulan atau hari, melainkan ‘detik !!!’. Ditemukannya rahasia operasional bilangan binner sehingga dapat menciptakan mesin hitung (kalkulator) dianggap sebagai cikal berkembangnya komputerisasi hingga saat ini..

Banyak sisi kehidupan manusia modern yang ‘dirampas’, baik dalam keadaan sukarela menyerahkannya, maupun secara terpaksa. Dalam dunia bisnis misalnya, ‘barcode’ merupakan barisan garis ajaib yang dapat di-scan untuk mengenal kartu kredit, identifikasi diri serta data transaksi.

Di dalam rumah, dengan komputer mungil yang dinamakan remote control, pengaturan suhu ruangan (AC), setting televisi, dan sejenisnya dapat dilakukan tanpa melakukan gerakan yang berlebihan. Daftar ini dapat diperpanjang dengan contoh lainnya, seperti dalam bidang kesehatan, dunia antariksa hingga dunia pendidikan. Teknik penyampaian pembelajaran-pun mengalami perubahan yang akhirnya dikenal dengan identitas ‘teknologi pembelajaran’.

B. Pengertian Multimedia
1. Menurut Barker dan Tucker (1990) multimedia adalah kumpulan dari berbagai media yang digunakan untuk presentasi.
2. Hackbarth, Philips, Chapman dan Chapman mendefinisikan multimedia sebagai penyampaian informasi secara interaktif dan terintegrasi yang mencakup teks, gambar, suara, video, animasi.
3. William Ditto (2006) menyatakan definisi multimedia dalam ilmu pengetahuan mencakup beberapa aspek yang saling bersinergi, antara teks, grafik, gambar statis, animasi, film dan suara.
Dari beberapa definisi tersebut dapat ditarik kesimpulan multimedia pembelajaran penyampaian informasi secara interaktif dan terintegrasi yang mencakup teks, gambar, suara, video, animasi yang digunakan dalam proses pembelajaran, untuk menyalurkan pesan (pengetahuan, keterampilan, dan sikap) serta dapat merangsang pikiran, perasaan, perhatian dan kemauan yang belajar.
C. Manfaat dan Fungsi Multimedia
Manfaat pembelajaran, yakni dengan multimedia maka pembelajaran akan berlangsung dengan baik, efektif, dan menyenangkan, karena dapat menarik minat dan perhatian siswa, sehingga dapat meningkatkan pemahaman dan kratifitas siswa terhadap pokok bahasan yang diajarkan.
Adapun fungsi multimedia dalam pembelajaran, antara lain:
1. Alat bantu instruksional;
2. Tutorial interaktif;
3. Sumber petunjuk belajar; dan
4. Pembuatan proyek.

D. Identifikasi Permasalahan Pembelajaran Multimedia
1. Keterbatasan Sarana & Prasarana
2. Pemanfaatan multimedia pembelajaran belum maksimal
3. Tenaga spesialis TIK Belum ada.

Khususnya di Kecamatan Kota Bangun, Kutai Kartanegara, tiga permasalahan tersebut masih mewarnai dalam penerapan pembelajaran multimedia, khususnya di Madrasah Ibtidaiyah Negeri 1.

E. Upaya Pemecahan Masalah
Sejumlah penelitian membuktikan bahwa penggunaan multimedia dalam pembelajaran menunjang efektivitas dan efisiensi proses pembelajaran. Penelitian tersebut antara lain yang dilakukan oleh Francis M. Dwyer. Hasil penelitian ini antara lain menyebutkan bahwa setelah lebih dari tiga hari pada umumnya manusia dapat mengingat pesan yang disampaikan melalui tulisan sebesar 10 %, pesan audio 10 %, visual 30 % dan apabila ditambah dengan melakukan, maka akan mencapai 80 %. Berdasarkan hasil penelitian ini maka multimedia interaktif (user melakukan) dapat dikatakan sebagai media yang mempunyai potensi yang sangat besar dalam membantu proses pembelajaran.
Sarana dan prasarana yang memadai mutlak sangat diperlukan untuk pengimplementasian multimedia dalam pembelajaran. Multimedia yang diperlukan tidak harus dengan harga yang mahal. Hampir di setiap sekolah sudah mempunyai komputer, televisi, VCD/DVD player, tape recorder, radio, gambar, komik, dan lain-lain. Tersedianya sarana multimedia tersebut, tentu akan menambah nuansa baru yang penuh interaktif, kreatif, inovatif, dan imajinatif dalam proses pembelajaran.
.
Hal lain yang tidak kalah pentingnya adalah tersedianya Tenaga Pengajar / Guru spesialis yang menguasai teknik penggunaan multimedia dalam pembelajaran dan program pendidikan dan pelatihan secara kontinyu.
Kontribusi Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara khususnya, betul-betul sangat dibutuhkan untuk memberikan bantuan dan upaya nyata ketersediaan sarana dan prasarana di sekolah, yang kemudian ditindaklanjuti dengan program pendidikan dan pelatihan secara berkesinambungan.

F. Kesimpulan
Dalam upaya peningkatan kualitas pendidikan di masa sekarang ini, penggunaan multimedia dalam pembelajaran adalah suatu kebutuhan yang tidak bisa ditawar-tawar lagi. Guru sebagai aktor penting harus mempunyai daya kreatifitas yang tinggi untuk mengembangkan dan menerapkan pembelajaran multimedia, agar pemahaman siswa terhadap pokok bahasan yang diajarkan lebih mendalam.

G. Referensi :
1. Judul : Multimedia Dalam Dunia Pendidikan
Pengarang : ariasdi
Sumber : http://ariasdimultimedia.wordpress.com
2. Judul : Multimedia dalam Pembelajaran E-Learning
Pengarang : -
Sumber : http://tyaset4.blog.com
3. Judul : Pemanfaatan multimedia dalam pembelajaran di kelas
Pengarang : Sudatha, I Gde Wawan. (2009
Sumber : http://www.undiksha.ac.id
4. Judul : Antara E-Learning dan E-Training
Pengarang : -
Sumber : http://www.mizan.com

Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) di SD, Perlukah?



A.Prakata
Tidak dapat dipungkiri bahwa sekarang ini kita sedang sudah memasuki suatu masa yang menjadikan teknologi informasi sebagai bagian yang sangat penting bagi kehidupan manusia. Dewasa ini informasi merupakan “komoditas primer” yang dibutuhkan orang, seiring dengan semakin canggihnya teknologi informasi dan komunikasi, sehingga lazim dikatakan peradaban pada masa ini merupakan peradaban masyarakat informasi. Menurut Ziauddin Sardar, informasi bukan hanya kebutuhan, melainkan juga dapat menjadi sumber kekuatan. Teknologi informasi dapat menjadi alat terpenting untuk manipulasi dan alat kendali. Ternyata memang, telah menjadi pendapat umum siapa yang menguasai informasi dialah penguasa masa depan. Bahwa kekuatan baru masyarakat bukanlah uang di tangan segelintir orang melainkan informasi di tangan banyak orang (The newsourceof power is not money in the hand of a few, but information in the hand of many)

Kebutuhan akan multimedia interaktif semakin dirasakan, mengingat kondisi perkembangan Teknologi Informasi (TI) semakin berkembang pesat. Khususnya di Sekolah Dasar misalnya, Kepala Sekolah, guru, dan siswa seyogyanya sudah mengenal Teknologi Informasi dan Komunikasi ini. Jika tidak, setuju atau tidak setuju, kita akan tertindas oleh perkembangan teknologi yang setiap saat kian canggih dan bervariatif.
Saat ini komputer bukan lagi merupakan barang mewah, alat ini sudah digunakan di berbagai bidang pekerjaan tak terkeciali pada bidang pendidikan. Pada awalnya komputer dimanfaatkan di sekolah sebagai penunjang kelancaran pekerjaan bidang
administrasi dengan memanfaatkan software Microsoft word, excel dan access.
Peranan komputer sebagai salah satu komponen utama dalam TIK mempunyai posisi yang sangat penting sebagai salah satu media pembelajaran.
B.Mengapa diperlukan TIK?
Pembelajaran (minimal pengenalan) Teknologi Informasi dan Komunikasi di sekolah dasar yaitu agar siswa dapat dan terbiasa menggunakan perangkat Teknologi Informasi dan Komunikasi secara tepat dan optimal untuk mendapatkan dan memproses informasi dalam kegiatan belajar, bekerja, dan aktifitas lainnya sehingga siswa mampu berkreasi, mengembangkan sikap imaginatif, mengembangkan kemampuan eksplorasi mandiri, dan mudah beradaptasi dengan perkembangan baru di lingkungannya. Melalui mata pelajaran Teknologi Informasi dan Komunikasi diharapkan siswa dapat terlibat pada perubahan pesat dalam kehidupan yang mengalami penambahan dan perubahan dalam penggunaan beragam produk teknologi informasi dan komunikasi.
Siswa menggunakan perangkat Teknologi Informasi dan Komunikasi untuk mencari, mengeksplorasi, menganalisis, dan saling tukar informasi secara efisien dan efektif. Dengan menggunakan Teknologi Informasi dan Komunikasi, siswa akan dengan
cepat mendapatkan ide dan pengalaman dari berbagai kalangan. Penambahan kemampuan siswa karena penggunaan Teknologi Informasi dan Komunikasi akan mengembangkan sikap inisiatif dan kemampuan belajar mandiri.

C.TIK Mencakup Dua Istilah : TI & TK
Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) mencakup dua aspek, yaitu Teknologi Informasi dan Teknologi Komunikasi. Teknologi Informasi, meliputi segala hal yang berkaitan dengan proses, penggunaan sebagai alat bantu, manipulasi, dan pengelolaan informasi. Teknologi Komunikasi merupakan segala hal yang berkaitan dengan penggunaan alat bantu untuk memproses dan mentransfer data dari perangkat yang satu ke lainnya. Karena itu, Teknologi Informasi dan Teknologi Komunikasi adalah suatu padanan yang tidak terpisahkan yang mengandung pengertian luas tentang segala kegiatan yang terkait dengan pemrosesan, manipulasi, pengelolaan, dan transfer/pemindahan informasi antar media.
D.Tujuan Khusus mempelajari TIK

Secara khusus, tujuan mempelajari Teknologi Informasi dan Komunikasi adalah:
1.Menyadarkan siswa akan potensi perkembangan teknologi informasi dan komunikasi yang terus berubah sehingga siswa dapat termotivasi untuk mengevaluasi dan mempelajari Teknologi Informasi dan Komunikasi sebagai dasar untuk belajar sepanjang hayat.
2.Memotivasi kemampuan siswa untuk bisa beradaptasi dan mengantisipasi perkembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi, sehingga siswa bisa melaksanakan dan menjalani aktifitas kehidupan sehari-hari secara mandiri dan lebih percaya diri.
3.Mengembangkan kompetensi siswa dalam menggunakan Teknologi Informasi dan Komunikasi untuk mendukung kegiatan belajar, bekerja, dan berbagai aktifitas dalam kehidupan seharihari.
4.Mengembangkan kemampuan belajar berbasis Teknologi Informasi dan Komunikasi, sehingga proses pembelajaran dapat lebih optimal, menarik, dan mendorong siswa terampil dalam berkomunikasi, terampil mengorganisasi informasi, dan terbiasa bekerjasama.
5.Mengembangkan kemampuan belajar mandiri, berinisiatif, inovatif, kreatif, dan bertanggungjawab dalam penggunaan Teknologi Informasi dan Komunikasi untuk pembelajaran, bekerja, dan pemecahan masalah sehari-hari.

E.Upaya Pengembangan TIK di Sekolah Dasar
Saya yakin, kita belum terlambat untuk mempersiapkan diri dalam penguasaan TIK sebagai media pembelajaran di sekolah dasar. Ada beberapa poin untuk membuat suatu perencanaan pengembangan TIK, di antaranya:
1.Mempersatukan visi dan misi pengembangan TIK yang ingin dicapai antara Kepala sekolah, guru dan Komite Sekolah.
2.Pembentukan Komite Teknologi (Organisasi Labkom) yang mandiri
3.Mengidentifikasi infrastruktur lembaga, baik hardware, software maupun sistem dan jaringan yang sudah dimiliki.
4.Penentuan hardware dan software yang akan digunakan atau dikembangkan.
5.Menentukan bentuk pelatihan penguasaan TIK baik untuk guru dan staf lainnya.
6.Mengadakan revisi perencanaan disesuaikan dengan perkembangan yang terjadi.

Dengan perencanaan yang matang, kita bisa mengembangkan TIK secara bertahap di sekolah dasar agar tidak tertinggal dari sekolah lain. Program yang dibuat harus dilaksanakan secara berkelanjutan meskipun terjadi pergantian kepala dan komite sekolah. Pemanfaatan TIK Sebagai Media Pembelajaran TIK bukan merupakan teknologi yang berdiri sendiri, tetapi merupakan kombinasi dari hardware dan software. Ada hal penting yang harus diperhatikan dalam memanfaatkan TIK sebagai media pembelajaran yaitu hardware dan software yang tersedia dan jenis metode pembelajaran yang akan digunakan. Beberapa pemanfaatan TIK dalam pembelajaran diantaranya:
1.Presentasi
Presentasi merupakan cara yang sudah lama digunakan, dengan menggunakan OHP atau chart. Peralatan yang digunakan sekarang biasanya menggunakan sebuah komputer/laptop dan LCD proyektor. Ada beberapa keuntungan jika kita memanfaatkan TIK di antaranya kita bisa menampilkan animasi dan film, sehingga tampilannya menjadi lebih menarik dan memudahkan siswa untuk menangkap materi yang kita sampaikan. Software yang paling banyak digunakan
untuk presentasi adalah Microsoft Powerpoint. Ada beberapa hal yang harus diperhatikan dalam pembuatan bahan presentasi, di antaranya:
a.Jangan terlalu banyak tulisan yang harus ditampilkan;
b.Tulisan jangan terlalu kecil karena harus dilihat oleh banyak siswa;
c.Perbanyak memasukkan gambar dan animasi; dan
d.Usahakan bentuk presentasi yang interaktif.

2.Demonstrasi
Demontrasi biasanya digunakan untuk menampilkan suatu kegiatan di depan kelas, misalnya eksperimen. Kita bisa membuat suatu film cara-cara melakukan suatu kegiatan misalnya cara melakukan pengukuran dengan mikrometer yang benar atau mengambil sebagian kegiatan yang penting. Sehingga dengan cara ini siswa bisa kita arahkan untuk melakukan kegiatan yang benar atau mengambil kesimpulan dari kegiatan tersebut.

Sumber :
1.Judul : PEMANFAATAN TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI
Pengarang : Wahidin
Sumber : http://www.upscale.utoronto.ca
2.Judul : FUNGSI DAN PERAN (ICT) UNTUK PENGEMBANGAN PESANTREN
Pengarang : Cepi Riyana, S.Pd., M.Pd.
Sumber : http://cepiriyana.blogspot.com/

3.Judul : PENGEMBANGAN BAHAN AJAR BERBASIS ICT DI SEKOLAH
Pengarang : Cepi Riyana, S.Pd., M.Pd.
Sumber : cheppy@upi.edu.

4.Judul : Multimedia Dalam Pembelajaran
Pengarang : Didik Wirasamodra
Sumber : http://didikwirasamodra.wordpress.com

Sabtu, 22 Mei 2010

TERAPI AIR BERSIH

Terapi Air Putih

Tuhan telah memberi kita air yang sedemikian banyak dan gratis. Tanpa harus mengeluarkan uang untuk obat-obatan, tablet, suntikan, diagnosa, upah dokter,dan lain-lain. Hanya minum air putih, penyakit di bawah ini bisa disembuhkan.
Anda tak akan percaya sebelum melakukannya. Di bawah ini daftar penyakit yang dapat disembuhkan oleh terapi ini:
Sakit Kepala, Asma, Hosthortobics, Darah Tinggi, Bronchitis, Kencing Manis, Kurang Darah, TBC, Paru-paru, Penyakit Mata, Rematik, Radang Otak, Lumpuh, Batu Ginjal Haid Tidak Teratur, Kegemukan, Penyakit Saluran Kencing, Leukimia, Radang/Sakit Persendian, Kelebihan Asam Urat, Kanker Peranakan, Radang Selaput Lendir, Mencret, Kanker Payudara, Gangguan Jantung, Disentri, Radang Tenggorokan, Mabuk, Pusing, Gamang, Ambeien, Sembelit, dan Batuk.

Bagaimana Air Minum Itu Bekerja?

Meminum air minum biasa dengan metode yang benar, memurnikan tubuh manusia. Hal itu membuat usus besar bekerja dengan lebih efektif dengan cara membentuk darah baru, dalam istilah medis dikenal sebagai aematopaises. Bahwa mucousal fold pada usus besar dan usus kecil diaktifkan oleh metode ini, merupakan fakta tak terbantah,
seperti teori yang menyatakan bahwa darah segar baru diproduksi oleh mucousal fold ini. Bila usus bersih, maka gizi makanan yang dimakan beberapa kali dalam sehari akan diserap dan dengan kerja mucousal fold, gizi makanan itu diubah menjadi darah baru.

Darah merupakan hal paling penting dalam menyembuhkan penyakit dan memelihara kesehatan, dan karena itu air hendaknya dikonsumsi dengan teratur.

Bagaimana Melakukan Terapi Air ini?
Pagi hari ketika anda baru bangun tidur (bahkan tanpa gosok gigi terlebih dahulu) minumlah 1.5 liter air, yaitu 5 sampai 6 gelas. Lebih baik airnya ditakar dahulu sebanyak 1.5 liter. Ketahuilah bahwa nenek moyang kami menamakan terapi ini sebagai "usha paana chikitsa".


Setelah itu anda boleh mencuci muka. Hal yang sangat penting untuk diketahui bahwa jangan minum atau makan apapun satu jam sebelum dan sesudah minum 1.5 liter air ini. Juga telah diteliti dengan seksama bahwa tidak boleh minum minuman beralkohol pada malam sebelumnya. Bila perlu, gunakanlah air rebus atau air yang sudah disaring.

Apakah mungkin Minum 1.5 Liter Air Sekaligus?

Untuk permulaan, mungkin akan terasa sulit meminum 1.5 liter air sekaligus, tapi lambat laun akan terbiasa juga. Mula-mula, ketika latihan, anda boleh minum 4 gelas dulu dan sisanya yang 2 gelas diminum dua menit kemudian. Awalnya anda akan buang air kecil 2 sampai 3 kali dalam satu jam, tapi setelah beberapa lama, akan normal kembali. Menurut penelitian dan pengalaman, penyakit-penyakit berikut diketahui dapat disembuhkan dengan terapi ini, dalam waktu seperti tertulis di bawah ini:

Sembelit - 1 Hari
TBC Paru-Paru - 3 Bulan
Kencing Manis - 7 Hari
Asam Urat - 2 Hari
Tekanan Darah - 4 Minggu
Kanker - 4 Minggu

Catatan :
Disarankan agar penderita radang/sakit persendian dan rematik melaksanakan terapi ini tiga kali sehari, yaitu pagi, siang, dan malam satu jam sebelum makan-selama satu minggu, setelah itu dua kali sehari sampai penyakitnya sembuh.

Kami mohon dengan sangat, metode di atas dibaca dan dipraktekkan dengan seksama. Sebar luaskanlah pesan ini kepada teman-teman, sanak saudara dan tetangga karena hal ini merupakan persembahan pada kemanusiaan. Dengan rahmat Tuhan, setiap orang hendaknya menjalani hidup sehat


" BILAMANA ANDA BERPARTISIPASI DALAM PENEBARAN INFORMASI INI ANDA BAGAIKAN SEORANG DOKTER YANG TELAH MENYEMBUHKAN BERIBU-RIBU BAHKAN BERJUTA-JUTA MANUSIA "


Oleh : Yusran

Selasa, 18 Mei 2010

Banjir




Banjir adalah suatu peristiwa/kejadian alam yang tidak asing lagi khusus di Daerah Hulu Sungai Mahakam. Di Kecamatan Muara Kaman, khusus desa-desa yang berada di pinggiran Sungai Mahakam hampir setiap tahun pada Bulan Februari s.d. Mei selalu terjadi banjir.

Bagi masyarakat yang sudah lama bertempat tinggal di sini, banjir bukan lagi peristiwa alam yang 'menakutkan'. Hal ini dikarenakan masyarakat secara umum sudah terbiasa dengan kondisi alam tersebut.

Asumsi tentang banjir untuk masyarakat di sini, ada 2(dua), yakni sebagai suatu musibah, dan sebagai Barokah. Sebagai musibah karena aktivitas di pelbagai sektor terhambat. Mau pergi ke mana-mana kita harus menggunakan perahu (ketinting/ces), siswa-siswi terpaksa diliburkan karena bangunan sekolahnya terendam banjir, sawah-sawah tak bisa dikelola, warung-warung sembako banyak yang tak bisa beroperasi, dan lain-lain. Banjir diasumsikan sebagai barokah karena akan meningkatkan perekonomian masyarakat khususnya yang berprofesi sebagai nelayan. Jumlah tangkapan dari berbagai jenis ikan air tawar seperti biawan, haruan, puyu, sepat siam, lele, tentu akan meningkat.

Karena sudah terbiasa dengan kondisi demikian, tak heran bangunan-bangunan rumah di sini adalah rumah panggung, yang tingginya mencapai 1 s.d. 3 meter. Tak heran bagi yang mempunyai rezeki lebih, rumah yang terlanjur dibangun di atas tiang yang masih terjangkau banjir, terpaksa disambung (ditinggikan) dengan biaya renovasi bervariatif.

Dari peristiwa alam yang rutin ini, tentu yang hanya bisa kita lakukan adalah bersabar dengan ketentuan Sang Maha Pencipta, sembari menaruh harapan besar kepada Pemerintah untuk menindak secara tegas kepada masyarakat yang masih mucil melakukan penebangan kayu secara liar.

Senin, 17 Mei 2010

MEMAHAMI SOCIO - MOTIVATION oleh Aristiono Nugroho

Motivasi adalah suatu tekad, kehendak, keinginan, atau pendorong pada diri seseorang, yang akan menjadikannya bersedia dengan sungguh-sungguh mencapai cita-cita yang diinginkannya. Motivasi tidaklah berada di ruang hampa, melainkan berada pada suatu "kancah" interaksi sosial yang dijalani oleh seseorang. Oleh karena itu, membangun motivasi tidak dapat dilepaskan dari sensitivitas (kepekaan) terhadap interaksi sosial. Dengan kata lain, motivasi yang dibangun dan dimiliki oleh seseorang merupakan respon atas interaksi sosial yang melingkupi dan dijalaninya. Inilah yang disebut dengan sosio-motivation.
Contoh paling trend saat ini adalah motivasi para pelajar ketika mengikuti UAN (Ujian Akhir Nasional). Pencerahan sosio-motivation akan mempersuasi (membujuk) para pelajar agar mengerti, bahwa nilai UAN hanyalah atribut yang ditempelkan padanya sesuai dengan kemampuannya menyerap mata-pelajaran di sekolah. Oleh karena itu: (1) ketika nilai UAN-nya relatif baik, seharusnya ia tambah percaya diri, tidak sombong, dan siap berkontribusi bagi masyarakatnya; (2) ketika nilai UAN-nya relatif buruk atau tidak lulus, seharusnya ia tetap percaya diri (karena selalu ada peluang untuk memperbaiki diri), tidak rendah diri (karena Tuhan Yang Maha Esa menciptakannya sebagai makhluk bermartabat yang sempurna), dan siap berkontribusi bagi masyarakatnya (karena banyak cara untuk berbuat kebajikan).
Pola pemahaman tersebut juga dapat diterapkan pada berbagai bidang, dan bagi semua kalangan (pelajar, mahasiswa, dan masyarakat. Dengan demikian tidak alasan bagi siapapun, untuk tidak percaya diri, rendah diri, dan enggan berkontribusi. Siapapun Anda yang membaca blog ini, tetaplah semangat, tetap percaya diri, dan siap berkontribusi. Agar Tuhan Yang Maha Esa menyaksikan kerja keras Anda dalam berbakti padaNya, melalui ibadah (transendental) dan kebajikan (sosial).
InsyaAllah, dalam seminggu sekali blog ini akan memposting artikel yang berkaitan dengan sosio-motivation, untuk dipersembahkan pada para pembacanya, sebagai bagian dari upaya membangun dan mendorong motivasi yang mencerahkan.
Diposkan oleh SOCIO - MOTIVATION di 20:14
Label: mahasiswa, masyrakat, motivation, pelajar, socio, UAN
http://sosiomotivation.blogspot.com/

Sabtu, 15 Mei 2010

Ucapan Yang Bermakna

Bismillaahir rahmaanir rahiim.
Artinya: Dengan nama Allah yang Maha Pengasih dan Maha Penyayang.
 Segala amal perbuatan yang mengandung kebaikan, apabila tidak diawali dengan basmalah, maka amalnya akan terputus.
 Dengan mengucapkan basmalah, kita yakin bahwa segala sesuatu hanya dapat terjadi dengan izin Allah.
 Basmalah diucapkan setiap kali kita hendak melakukan sesuatu pekerjaan atau perbuatan yang baik, agar senantiasa mendapatkan berkah dari Allah SWT yang Maha Pengasih dan Maha Penyayang.
 Dengan mengucapkan basmalah, kita akan terhindar dari perbuatan-perbuatan yang buruk sehingga selamat dari malapetaka.
o Ihsan bersiap-siap hendak berangkat sekolah.
Ia mengucapkan "Bismillaahir rahmaanir rahiim".
Semoga Allah memberi kemudahan dalam menuntut ilmu.
o Sebelum mengaji Ihsan mengucapkan "Bismillaahir rahmaanir rahiim".
Ihsan mendapatkan petunjuk dan pahala dari Allah.

Visi & Misi SDN 015 Muara Kaman


V i s i:
Menghasilkan Peserta Didik dengan : Prestasi Gemilang,Berakhlak Mulia, Kreatif, Inovatif,
dan Responsif
M i s i :
 Pembelajaran dan bimbingan secara efektif, efisien, relevan, dan motivasi yang tinggi, sehingga peserta didik berkembang, sesuai dengan potensi yang dimilikinya.
 Menamkan pembinaan kedisiplinan, mental, akhlak, dan budi pekerti luhur yang bernuansa agamis.
 Memantapkan profesionalisme dan kompetensi tenaga kependidikan dalam mengelola pengajaran dengan memperhatikan validitas sistem evaluasi belajar.
 Mengembangkan kreativitas, bakat, dan keterampilan dengan memberikan stimulasi yang signifikan.

Memory & Forgetting

MEMORY & FORGETTING
Oleh : Kelompok I : Yusran, M. Hamzah Arfa, Sulaiman, Asran, Kusrani, Syamsudin, Arifai, Murningsih, Yenny Rosella
A. Pendahuluan

Pada umumnya manusia tidak menyadari bahwa Tuhan menciptakan manusia dalam kesempurnaan dibanding dengan makhluk ciptaan Tuhan yang lain. Manusia juga tidak menyadari bahwa semua aktivitas yang dilakukan sehari-hari sangat dipengaruhi oleh kerja otak. Dengan otak manusia mampu mengingat pengalaman-pengalaman di masa lalu juga merencanakan apa yang harus dilakukan di masa yang akan datang.
Pepatah Cina kuno yang telah diterjemahkan ke dalam berbagai bahasa, yang bunyinya sebagai berikut :
Saya mendengar, maka saya lupa,
Saya melihat, maka saya ingat,
Saya melakukan, maka saya memahami
Pepatah tersebut sejalan dengan modalitas gaya belajar siswa yang berbeda-beda yaitu : visual ,audiotorial atau kinestesis. Karena siswa memiliki gaya belajar yang berbeda-beda maka agar siswa memperoleh hasil belajar yang baik, seorang guru harus bervariasi dalam mengembangkan metode mengajar.
Paper ini disusun dengan tujuan agar :
1. Memberikan wawasan dan pengetahuan bagi Mahasiswa Program Pascasarjana Pendidikan, khususnya untuk Mata Kuliah Oritentasi Baru dalam Psikologi Belajar.
2. Membuka cakrawala berfikir bagi mahasiswa untuk menuangkan ide, gagasan, saran, dan pendapat dalam diskusi mengenai Memory & Forgetting.

Adapun pokok bahasan yang akan dikemukakan dalam paper ini, antara lain:
1. Apa itu Memory & Forgetting?
2. Sejak Kapan Manusia Mulai Mampu Mengingat?
3. Mengapa Daya Ingat Seseorang Dapat Berkurang?
4. Bagaimana Upaya Meningkatkan Memory
5. Kondisi Bagaimana yang Menjadikan Seseorang Lupa?
6. Bagaimana Penerapan Memory dan Forgeting dalam Proses Pembelajaran?

B. Apa itu Memory & Forgetting?

1. Pengertian Memory

Memory adalah kemampuan manusia untuk merekam dan menyimpan berbagai informasi dalam otaknya dan meningat kembali di lain waktu. Ibarat sebuah Komputer yang mampu menyimpan berbagai data, dan saat diperlukan dapat ditemukan kembali dengan mudah. Menurut Dwisari Harumingtyas : Memory atau ingatan adalah penarikan kembali informasi yang pernah diperoleh sebelumnya.

Perbedaan utama antara manusia dan komputer dalam hal memori adalah bagaimana informasi disimpan. Pada komputer hanya memiliki dua jenis infomasi ; penyimpanan permanen dan penghapusan permanen. Sedangkan pada manusia, informasi lebih kompleks, yaitu kemampuan penyimpanan (tidak termasuk penghapusan permanen). Yang pertama adalah indra memori, yaitu ingatan yang terjadi sangat singkat hanya dilakukan beberapa detik saja. Yang kedua adalah Memori Jangka Pendek, yaitu ingatan yang terjadi saat memori indera ditransfer secara sadar. Yang ketiga adalah Memori Jangka Panjang yaitu ingatan permanen pada manusia yang tidak terbatas.

Berdasarkan lamanya waktu mengingat ada tiga macam retensi informasi yang pernah diperoleh sebelumnya untuk dapat disimpan yaitu:
a. beberapa saat saja;
b. beberapa waktu; dan
c. jangka waktu yang tidak terbatas.

Untuk memiliki memory (ingatan) yang baik, kita harus secara sadar memasukan informasi tidak hanya fakta, tetapi juga makna dan asosiasi. Jika informasi tersebut memilki makna dalam otak kita tentu akan melekat hingga waktu yang tidak terbatas, sebaliknya jika informasi tersebut tidak memilki makna apapun, pasti kita akan sulit untuk mengingatnya kembali. Selain bermakna agar inforamasi melekat pada ingatan, informasi tersebut harus di asosiasikan dengan hal-hal yang berkaitan dengan kehidupan kita.

2. Teori-Teori Tentang Memory

Teori yang paling banyak diterima para ahli adalah teori tentang tiga proses memori, yaitu :
a. Proses encoding ( pengkodean terhadap apa dipersepsi dengan cara mengubah menjadi simbol-simbol atau gelombang listrik tertentu yang sesuai dengan peringkat yang ada pada organisme). Jadi encoding merupakan suatu proses mengubah sifat suatu informasi ke dalam bentuk yang sesuai dengan sifat-sifat memori organisme. Proses ini sangat mempengaruhi lamanya suatu informasi disimpan dalam memori. Proses pengubahan informasi ini dapat terjadi dengan dua cara, yaitu:
1) Tidak Sengaja, yaitu apabila hal-hal yang diterima oleh inderanya dimasukkan dengan tidak sengaja ke dalam ingatannya. Contoh kongkritnya dapat kita lihat pada anak-anak yang umumnya menyimpan pengalaman yang tidak disengaja, misalnya bahwa ia akan mendapat apa yang diinginkan bila ia menangis keras-keras sambil berguling-guling.
2) Sengaja, yaitu bila individu dengan sengaja memasukkan pengalaman dan pengetahuan ke dalam ingatannya. Contohnya orang yang bersekolah, ia akan memasukkan segala hal yang dipelajarinya dibangku sekolah dengan sengaja.

b. Proses Storage (penyimpanan terhadap apa yang telah diproses dalam encoding). Proses storage ini disebut juga dengan retensi yaitu proses pengendapan informasi yang diterimanya dalam suatu tempat tertentu. Penyimpanan ini sudah sekaligus mencakup kategorisasi informasi sehingga tempat informasi disimpan sesuai dengan kategorinya. Penyimpanan informasi merupakan mekanisme penting dalam memori. Sistem penyimpanan ini sangat mempengaruhi jenis memori (sensori memori, memori jangka pendek, dan memori jangka panjang), yang akan diperagakan oleh organisme.

c. Proses retrieval (mengingat kembali apa yang telah disimpan sebelumnya). Proses mengingat kembali merupakan suatu proses mencari dan menemukan informasi yang disimpan dalam memori untuk digunakan kembali bila dibutuhkan. Seseorang dikatakan “belajar dari pengalaman” karena ia mampu menggunakan berbagai informasi yang telah diterimanya di masa lalu untuk memecahkan berbagai masalah yang dihadapinya saat ini. Hilgard ( 1975) menyebutkan tiga jenis proses mengingat, yaitu:
1) Recall, yaitu proses mengingat kembali informasi yang di masa lalu tanpa petunjuk yang dihadapkan pada organisme.
Contohnya mengingat nama seseorang tanpa kehadiran orang yang bersangkutan.
2) Recognition, yaitu proses mengenal kembali informasi yang sudah dipelajari melalui proses petunjuk yang dihadapkan pada organisme.
Contohnya mengingat nama seseorang saat berjumpa dengan orang yang bersangkutan.
3) Redintegrative, yaitu proses mengingat dengan menghubungkan berbagai informasi menjadi suatu konsep yang cukup kompleks. Proses mengingat redintegrative terjadi bila Anda ditanya sebuah nama, misalnya Siti Nurbaya (tokoh roman/sinetron) maka akan teringat banyak hal dari tokoh tersebut, karena Anda telah membaca roman/menonton sinetronnya berkali-kali.

Contoh kongkrit dalam proses encoding, storage, dan retrieval ini dapat kita dalam peristiwa sehari-hari, misalnya saat hendak berangkat ke kampus Anda melihat seorang nenek yang sedang menyeberang jalan ditabrak mobil. Melihat peristiwa tersebut (proses encoding) kemudian Anda menyimpannya dalam otak (jenis mobil, arah mobil, dari mana nenek berjalan, dan sebagainya), dalam hal ini berlangsung proses storage. Sebagai saksi mata akhirnya Anda dimintai keterangan di kantor polisi, kemudian Anda menerangkan peristiwa yang terjadi dengan apa yang telah disimpan dalam otak (proses retrieval)
Berdasarkan contoh di atas, maka teori tentang memori yang melibatkan proses encoding, storage, dan retrieval ini paling banyak disetujui para ahli. Teori yang umum digunakan adalah teori Information – Processing.

Analogi teori ini dapat dilihat dari proses input dan output komputer. Teori ini dikembangkan oleh Richard Atkinson dan Richard Shiffrin (1968). Menurut teori ini mereka memori juga melalui proses encoding, storage, dan retrieval. Lihat gambar 1.

3. Forgetting (Lupa)

Lupa merupakan kegagalan seseorang didalam menggali atau mengingat kembali informasi yang telah disimpan di gudang ingatan. (Solso;1968)

Lupa merupakan keadaan yang tidak dikehendaki, dan bisa dikatagorikan penyakit yang sulit disembuhkan. Lupa bisa dikarenakan dalam keadaan tertentu pada saat bersamaan banyak informasi yang harus disimpan dan dikeluarkan sehingga tidak semuanya sesuai dengan yang diharapan. Melupakan adalah keadaan yang sengaja karena niat tertentu dan memang tidak dikehendaki lagi.

4. Teori-Teori Tentang Lupa

1. Decay Theory: (teori kerusakan), bahwa lupa dapat terjadi karena informasi yang pernah disimpan di dalam ingatan tidak pernah atau jarang digunakan, sehingga mengalami kerusakan (hilang dengan sendirinya).

2. Teori Interferensi: (teori halangan), bahwa lupa terjadi karena interferensi atau terhalang oleh informasi yang lain.
1) Retroactive Inhibition: Apabila informasi baru menghalangi seseorang untuk mengingat informasi lama.
2) Proactive Inhibition: Apabila informasi yang lama menghalangi seseorang untuk mengingat informasi yang baru.

3. Teori Retrieval Failure, teori ini sebenarnya sepakat dengan teori interferensi bahwa informasi yang sudah disimpan dalam memori jangka panjang selalu ada, tetapi kegagalan untuk mengingat kembali lebih disebabkan tidak adanya petunjuk yang memadai. Dengan demikian, bila syarat tersebut terpenuhi (disajikan petunjuk yang tepat) maka informasi tersebut tentu dapat ditelusuri dan diingat kembali


C. Sejak Kapan Manusia Mulai Mampu Mengingat?

Belum diketahui secara pasti sejak usia kapan seorang manusia mampu mengingat. Menurut pola perkembangan Kognitif dari Jean Piaget kegiatan intelektual seperti mengingat berada pada tahap sensori motor yaitu sejak usia 0,0 – 2,0 tahun. Kegiatan intelektual pada tahap ini hampir seluruhnya mencakup gejala yang diterima secara langsung melalui indera. Seorang bayi akan hafal dan ingat dari seorang ibu melalui suara, warna suara, volume, intonasi juga sentuhan yang diterimanya melalui belaian, usapan, juga dekapan. Dengan bertambahnya usia bayi maka bertambah pesat juga perkembangan intelektualnya.

D. Mengapa Daya Ingat Seseorang Dapat Berkurang?
Daya ingat dapat berkurang karena dipengaruhi beberapa faktor, antara lain :
1. Keadaan kesehatan seseorang. Seorang yang dalam keadaan sehat jasmani dan rohani mempunyai kemampuan mengingat yang besar dibandingkan seorang yang sedang sakit. Kemampuan untuk berkonsetrasi mempengaruhi retensi informasi.
2. Mood saat kejadian berlangsung. Mood dipengaruhi oleh suasana hati, Minat mengerjakan sesuatu tergantung pula dari motivasi baik dari dalam (intrinsik) maupun dari luar (ekstrinsik). Menumbuhkan minat dan meyakinkan bahwa sesuatu yang dipelajari itu penting dan bermanfaat bagi kehidupannya kelak akan mempengaruhi mood seseorang.
3. Kesan saat proses kejadian berlangsung. Kesan mendalam akan diperoleh seseorang melalui indera baik penglihatan, pendengaran, penciuman, pencicipan, perabaan dan tak kalah pentingnya adalah keterlibatan hati dan perasaan.
4. Adanya media dan sarana pendukung. Retensi terhadap suatu informasi dipengaruhi oleh adanya media atau alat bantu. Benda- benda nyata dapat diindera sehingga kerja otak besar untuk mengingat lebih aktif lagi.
5. Situasi dan kondisi lingkungan disekitar kita. Pengaruh lingkungan sangat penting dalam proses penerimaan informasi. Tetapi bersifat individuil. Ada yang senang dan memilih belajar saat suasana sepi dimalam hari, ada juga yang terbiasa belajar dengan ditemani suara kaset. Pada umumnya suasana yang hiruk pikuk, bising, keadaan lalu lalang, pencahayaan yang kurang akan mempengaruhi konsentrasi seseorang.

E. Bagaimana Upaya Meningkatkan Memory?

Anda gampang pelupa? Bisa jadi, kemampuan otak Anda untuk mengingat sudah mulai menurun. Banyak hal yang bisa jadi penyebab, selain faktor usia. Tapi, bisa kok ingatan ditingkatkan. Bagaimana caranya?
1. Relaksasi secara teratur.
Salah satu cara yang paling efektif untuk meningkatkan ingatan adalah berusaha mengendorkan ketegangan seluruh otot tubuh sebelum mempelajari sesuatu yang baru. Menurut ahli, relaksasi otot dapat mengurangi kecemasan yang sering dirasakan seseorang ketika berusaha mempelajari hal baru.

2. Dengarkan musik klasik.
Menurut Dr. Frances Ranscher dan Dr. Gordon Show, peneliti dari Universitas California, AS, orang yang sering mendengarkan musik klasik akan mengalami peningkatan kemampuan penalaran. Menurut penulis The Mozart Effect, Don Campbell, mendengarkan musik klasik juga akan membantu ingatan dan pembelajaran.

3. Menata pikiran.
Membentuk urutan informasi (mengelompokkan informasi) akan membuat sesuatu lebih mudah diingat. Ini juga akan mempermudah otak untuk mengingat kembali apa yang telah dipelajari dan diketahui.

4. Jaga kesehatan.
Tentu, gangguan kesehatan dapat mengganggu ingatan. Sebuah penelitian menunjukan bahwa dalam periode 25 tahun, pria penderita hipertensi akan kehilangan kemampuan kognitif hingga dua kali lipat dibandingkan pria bertekanan darah normal. Penelitian juga menunjukkan bahwa pada usia 70-an, seseorang tidak akan mudah mengalami penurunan kemampuan kognitif jika mereka tetap aktif secara fisik.

5. Tantanglah diri sendiri.
Otak memproduksi senyawa kimia neurotransmitter yang membawa pesan antar-sel yang terlibat dalam ingatan. Ketersediaan neurotransmitter ini akan meningkat apabila otak sering digunakan untuk menyelesaikan tantangan yang menuntut pemecahan masalah.

6. Cukup tidur
Kurang tidur dapat mengurangi kemampuan seseorang untuk mengingat informasi yang kompleks. Penelitian di Universitas de Lille, Prancis, mengindikasikan bahwa otak memerlukan tidur untuk mempertahankan kemampuan mengingat informasi yang kompleks.

7. Makan secukupnya, kurangi lemak, perbanyak minum.
Pilih makanan yang rendah lemak dan rendah kalori, serta memperbanyak minum air putih. Air putih dapat membantu pencernaan dan pernapasan, meningkatkan kapasitas pembawaan oksigen dalam darah, serta mempertahankan kesehatan sel.

8. Libatkan emosi.
Pasalnya, peningkatan ingatan tentang suatu kejadian terkait erat dengan peningkatan emosi. Dan pengalaman yang melibatkan emosi akan lebih mudah diingat daripada pengalaman biasa.

9. Kembangkan ketajaman indera.
Cobalah praktikkan keterampilan pengamatan dan belajar memperhatikan sesuatu dengan menggunakan seluruh indera kita. Jika ingin mengingat sesuatu, berhentilah sejenak, perhatikan dan catat apa yang ingin kita lihat.

10. Kembangkan sikap mental positif.
Gantilah setiap sikap mental negatif atau kritik terhadap diri sendiri menjadi sikap yang positif, karena hal itu akan menimbulkan rasa percaya diri yang berpengaruh positif terhadap daya ingat.

11. Olahraga teratur
Selain meningkatkan kekuatan fisik, olahraga juga dapat membantu fungsi ingatan kita dengan menjamin suplai oksigen dan darah ke otak. Olahraga juga menstimulus endorfin, yaitu neurotransmitter yang terkait dengan perasaan senang, yang dapat meningkatkan keceriaan dan menjadi pemicu untuk pembelajaran dan ingatan.

12. Istirahat cukup.
Yang tak kalah penting adalah istirahat cukup. Supaya fungsi otak bisa maksimal, otak membutuhkan istirahat untuk mengendapkan dan mengkonsolidasikan ingatan. Istirahat yang dibutuhkan otak bervariasi, tergantung pada kerumitan dan kebaruan informasi, serta pengalaman orang yang bersangkutan. Cara yang baik adalah memberi waktu istirahat otak 3 hingga 10 menit setelah otak beraktivitas selama 10 hingga 50 menit.

F. Kondisi Bagaimana yang Menjadikan Seseorang Lupa?
Dalam retensi informasi seperti yang telah disampaikan di atas dibedakan ada 3, yaitu ada yang hanya beberapa saat saja, beberapa waktu saja dan jangka waktu yang tidak terbatas. Keadaan ini dipengaruhi oleh kerja otak besar kita mulai saat menerima informasi,mengolah informasi, menyimpan informasi dan menyampaikan informasi saat diperlukan. Lupa merupakan keadaan yang tidak dikehendaki, dan bisa dikatagorikan penyakit yang sulit disembuhkan. Lupa bisa dikarenakan dalam keadaan tertentu waktu bersamaan banyak informasi yang harus disimpan dan dikeluarkan sehingga tidak semuanya sesuai dengan yang diharapan. Melupakan adalah keadaan yang sengaja karena niat tertentu dan memang tidak dikehendaki lagi.

G. Bagaimana Penerapan Memory dan Forgeting dalam Proses Pembelajaran
Kemampuan untuk mengingat yang lebih maju dari pada hafalan, ternyata masih diperlukan bagi para pembelajar dari segalatingkatan, tentu saja guru harus pandai membuat pelajaran agarmelekat terus pada ingatan anak. Ada beberapa hal yang dapat diterapkan dalam proses pembelajaran yaitu :
1. Hendaknya menyampaikan tujuan pembelajaran pada awal pertemuan;
2. Menggunakan berbagai variasi dalam metode pembelajaran;
3. Menggunakan bahasa dan tulisan serta simbol-simbol yang menarik dengan porsi seimbang;
4. Menggunakan alat bantu atau media pembelajaran, misalnya belajar berhitung dengan media sempoa;
5. Menjelaskan hal-hal yang dianggap penting secara berulang ulang bila perlu siswa mengulang kata kata asing/ sulit;
6. Membuat “kata kunci” agar mudah diingat;
7. Melibatkan sebanyak mungkin indera dalam proses pembelajaran;
8. Mengkondisikan kelas dalam keadaan bersih, jauh dari kebisingan, penerangan yang cukup.

H. Kesimpulan

Tidak semua manusia memilki kemampuan mengoptimalkan kerja otak dengan baik, sehingga dalam kehidupan sehari-hari sering kali kita temukan ada seseorang yang merasa dirinya bodoh atau kurang. Demikian pula dalam sebuah kelas kita temukan dari sekian banyak siswa memiliki kemampuan berfikir yang berbeda-beda antara siswa yang satu dengan yang lainnya.

Untuk dapat mengoptimalkan kerja otak perlu adanya proses yang panjang baik secara disengaja ataupun tidak, di mana pun lingkungan berada.

Proses mengingat pada diri seseorang merupakan kerja dari sistem koordinasi sehingga terjadi perubahan dalam tubuh, yang menjadi penyebabnya adalah adanya rangsangan.

Untuk mempertinggi daya ingat agar retensi terhadap informasi lebih lama haruslah dioptimalkan rangsangan-rangsangan dari luar dan diminimalkan rangsangan-rangsangan dari dalam tubuh.

Pada masa sekarang, kita dapat menganalogikan lilin di atas dengan hardisk, diskette, maupun kaset. Dari perumpamaan ini dapat kita simpulkan:
1. Memori tergantung pada persepsi atau pengalaman.
2. Pengalaman meninggalkan jejak di dalam otak kita.
3. Terdapat perbedaan memori pada individu yang satu dengan individu lainnya.
4. Di samping ingat, lupa juga akan muncul.
5. Beberapa pengalaman yang tidak meninggalkan impresi tertentu umumnya tidak disimpan sehingga muncul kelupaan.

Jadi ingatan tidak hanya kemampuan untuk menyimpan apa yang telah pernah dialaminya saja, tetapi juga termasuk kemampuan untuk menerima, menyimpan, dan neimbulkan kembali apa yang dialaminya (Walgito, 1994). Kemampuan menerima, menyimpan, dan menimbulkan kembali dikenal dengan istilah encoding (pengkodean terhadap apa yang dipersepsi, yaitu proses menerima), storage (penyimpanan), dan retrieval (pemulihan kembali terhadap apa yang dipelajari sebelumnya)

Lupa merupakan keadaan yang tidak dikehendaki, dan bisa dikatagorikan penyakit yang sulit disembuhkan. Lupa bisa dikarenakan dalam keadaan tertentu pada saat bersamaan banyak informasi yang harus disimpan dan dikeluarkan sehingga tidak semuanya sesuai dengan yang diharapan. Melupakan adalah keadaan yang sengaja karena niat tertentu dan memang tidak dikehendaki lagi. Salah satu alasan mengapa kita lupa terhdap suatu, karena informasi-informasi yang diperoleh tidak pernah masuk ke LTM (Long Term Memory). Atau informasi yang kita peroleh tidak memiliki makna apapun pada otak, juga informasi tersebut tidak kita asosiasikan dalam kehidupan.

Kegagalan untuk mengingat sesuatu, berarti kehilangan informasi walaupun tidak berarti untuk selamanya. Kadang-kadang ada suatu informasi karena berbagai alasan kita tidak dapat mengaksesnya kembali, hal ini disebabkan terjadinya gangguan yang ada di sekitar kita.

Daftar Pustaka/Sumber:

1. Dobbi DePorter, Cs, 2000. Quantum Teaching, Bandung. Kaifas
2. Judul : RAHASIA CERDAS, PINTAR DAN INGATAN
Alamat : http://www.angelfire.com/home/rahsiapandai/ingatan.html

3. Judul : LANGKAH MENINGKATKAN INGATAN
Alamat : http://www.tabloidnova.com/article.php?name=/12-
langkah-meningkatkan ingatan & channel = kesehatan %2
Fumum

Data Pribadi

Nama Lengkap : Yusran, S.Pd
Tempat, Tanggal Lahir : Muara Kaman, 14 September 1970
Agama : Islam
Pekerjaan : PNS (Guru SD)
Jabatan : Kepala Sekolah
Unit Kerja : SDN 015 Muara Kaman, Kutai Kartanegara, Kaltim
Pendidikan : 1. SDN 008 Muara Kaman, lulus Th. 1982
  2. SMP Mulawarman Muara Kaman. lulus th. 1985
  3. SPG Negeri Samarinda, lulus th. 1988
  4. D.2 FKIP Unmul Jurusan Pendidikan Bahasa dan Seni, lulus 1990
  5. S.1 FKIP Unikarta, Lulus th. 2005
  6. S.2 Manajemen Pendidikan Unmul mulai th. 2010 (Angk. 11)
Alamat : Desa Muara Kaman Ulu, Kecamatan Muara Kaman, Kabupaten
  Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur
Organisasi : Ketua PC PGRI, Ketua Umum, DPK BKPRMI, Ketua KKKS SD
  Kecamatan Muara Kaman, Ketua Badan Amil Zakat Muara Kaman,
  Sekretaris Umum Masjid Nurul Iman Muara Kaman, Sekretaris
 Umum LPTQ Kec.Muara Kaman
Kegemaran : Nonton Life Football
Tim Favorit : Manchaster United (MU) Inggris